1

Dandim 0815 Mojokerto Hadiri Kunjungan Kerja Kajati Jatim

21 Sep 2018 18:32 853 Hits 0 Comments
MOJOKERTO, - Komandan Kodim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH, bersama Forkopimda Kabupaten dan Kota Mojokerto menghadiri kegiatan Kunjungan Kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Sunarta, SH., MH, di wilayah Mojokerto yang berlangsung di Waroeng Sekar Sari Jalan Empu Nala Nomor 41 Kota Mojokerto,

MOJOKERTO, - Komandan Kodim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH, bersama Forkopimda Kabupaten dan Kota Mojokerto menghadiri kegiatan Kunjungan Kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Sunarta, SH., MH, di wilayah Mojokerto yang berlangsung di Waroeng Sekar Sari Jalan Empu Nala Nomor 41 Kota Mojokerto, Kamis (20/09/2018).

Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Wakil Bupati Mojokerto H. Pungkasiadi, SH, Kapolres Mojokerto AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.IK, MH, Plt. Kajari Kabupaten Mojokerto Yusuf Sumalong, SH, Walikota Mojokerto diwakili Sekdakot Harlistyati, SH,M.Si, Kapolres Mojokerto Kota AKBP Sigit Dany Setiyono, SH, S.IK., M.Sc (Eng), Kajari Kota Mojokerto DR. Halila Rama Purnama, SH., MH., dan Ketua PN Mojokerto Muslim, SH., MH., Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto H. Ismail Pribadi, SH., Sekdakab Mojokerto Ir. Herry Suwito, MM., Ka Lapas Kelas II B Mojokerto R. Hadi Wismo Budi, Ka OPD dan undangan.

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Sunarta, SH., MH, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas penyambutan Forkopimda Kabupaten dan Kota Mojokerto. Kajati sangat mengapresiasi Forkopimda Kabupaten dan Kota Mojokerto yang senantiasa berdampingan, guyub dan rukun dalam melaksanakan tugas.

Pada kesempatan tersebut, Kajati juga menyampaikan tentang program Kejaksaan diantaranya Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan (TP4D) yang diantaranya bertugas mengawal, mengamankan dan mendukung keberhasilan jalannya pemerintahan dan pembangunan melalui upaya-upaya pencegahan/preventif dan persuasif baik ditingkat provinsi maupun Kabupaten/Kota sesuai wilayah hukum penugasan masing-masing.

Tags News

About The Author

anan alkarawangi 56
Expert

anan alkarawangi

Duta Pasundan Di Bumi Majapahit
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel