1

Takbir Sudah Berkumandang! Selamat Idul Fitri 1438H

24 Jun 2017 20:00 2936 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah untuk umat Muslim yang ada di muka bumi ini 

Allahu Akbar… Allahu Akbar.. Laa ilaha ilallahu wallahu akbar.. Allahu Akbar Walilla Hilhamd..

Serasa baru kemarin, Plimbi menyapa teman-tema pembaca dan penulis lewat ucapan Idul Fitri 1437. Kini Plimbi bisa bertemu lagi dengan semua pengguna Plimbi di Lebaran 2017 atau Idul Fitri 1438.

Gema takbir yang berkumandang, malam yang terang, dan sorak sorai keceriaan telah melewati bulan suci menjadi pertanda bahwa kita menyambut Ramadan dengan baik.

Kecerian menyambut Idul Fitri 1438H yang pada 2017 jatuh pada Minggu, 25 Juni 2017 ini tentunya bukan hanya dirasakan oleh masyarakat Indonesia tetapi juga seluruh umat muslim di dunia.

Plimbi sendiri tentu menyambut dengan ceria Idul Fitri kali ini. Idul Fitri kali ini bisa jadi renungan  buat Plimbi untuk bisa menjadi lebih baik. Meskipun belum ada event lagi dari Plimbi, tapi setidaknya Plimbi tetap hadir sebagai media informasi sekaligus media menulis.

Plimbi menghimbau bagi pembaca dan penulis di Plimbi untuk bersyukur bahwa kita masih bisa bertemu dengan Ramadan dan Idul Fitri tahun ini dan mudah-mudahan bisa bertemu dengan Ramadan tahun depan. 

Sekaligus mari berdoa agar Plimbi bisa mengadakan event-event besar kembali.

Buat yang mudik, Plimbi ucapkan selamat mudik dan jangan lupa agar tetap aman saat mudik dan arus balik nanti. Jangan terlalu banyak bawa barang saat mudik. Bawalah barang secukupnya agar tidak repot, terutama untuk yang mudik memakai kendaraan pribadi.

Akhir kata, segenap tim Plimbi mengucapkan Taqabballahu Minna Wa Minkum.

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah

Mohon Maaf Lahir & Batin, sampaikan salam dari kami untuk keluarga besar Anda di rumah.

Dan tetaplah setia menjadi pengguna Plimbi.  

 

About The Author

Plimbi Editor 500
Administrator

Plimbi Editor

Official Account of Plimbi Editor - Follow Twitter @plimbidotcom dan Like FP Facebook Plimbidotcom
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel