Kumpulan Game Gratis Khusus Android di Situs Androidgamesroom

27 Jun 2012 14:35 13687 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Jika kita mengenal appbrain atau blapkmarket sebagai salah satu contohnya, kini Plimbi menghadirkan sebuah portal yang berisi kumpulan game gratis yang siap diunduh pada Android Anda.

Menggunakan sebuah ponsel pintar canggih pada masa kini sepertinya sudah menjadi tren, bahkan menjadi kewajiban dan gaya hidup masyarakat. Membludaknya produksi ponsel-ponsel canggih turut menjadikan alasan hal tersebut terjadi. Tidak terkecuali pabrikan lokal yang turut mengusung sistem operasi canggih seperti Android. Harga ponsel-ponsel tersebut juga sudah terjangkau bagi yang ber-budget tipis, dengan modal yang hanya sejutaan kita sudah dapat menimati kecanggihan ponsel Android bahkan dari brand-brand besar seperti Samsung dan LG.

Android telah memberikan pengaruh yang cukup besar kepada masyarakat, hampir sama seperti BlackBerry kala itu. Namun jika BlackBerry menularkan pesonanya lewat aplikasi jejaring sosial dan BlackBerry Messengger, Android memberikan peniliaian yang bagus dalam sektor game. Kini bermain game di ponsel menjadi hal yang lumrah, layar besar serta sensitivitas sentuhan menjadikan Android memiliki kelebihan tersendiri. Selain itu, perkembangan aplikasi dan game yang ada pada Android semakin hari semakin pesat saja.

Tentunya kita telah mengenal Google Play sebagai sarana untuk mengunduh ribuan game dan aplikasi pada ponsel Android. Aplikasi yang dahulu bernama Market ini memang telah tersedia secara default bagi setiap ponsel Android milik Anda. Tapi tidak cukup samapai di situ, banyak portal lain yang telah menyediakan beragam aplikasi dan game Android yang siap diunduh. Jika kita mengenal appbrain atau blapkmarket sebagai salah satu contohnya, kini Plimbi menghadirkan sebuah portal yang berisi kumpulan game gratis yang siap diunduh pada Android Anda. Portal yang beralamatkan androidgamesroom.com ini memang khusus menyediakan beragam aplikasi yang disesuaikan untuk ponsel Android.

Sesuai namanya, portal ini menyajikan berbagai game yang diperuntukan khusus untuk Android, tidak ada aplikasi sama sekali, hanya game-game gratis yang bertebaran dimana-mana. Ketika Anda mulai mengetikkan androidgamesroom.com pada kolom URL addrress pad browser Anda, seketika pula Anda akan dibawa pada sebuah website ringan bernuansa terang. Ya, website androidgamesroom.com didominasi warna putih sedikit campuran hijau khas ponsel Android. Pada halaman muka website kumpulan game gratis ini akan ditemukan sebuah gambar slideshow yang menunjukan recomended game yang mungkin akan Anda unduh. Secara garis besar, Plimbi menilai, website ini cukup enak dipAndang mata. Selain itu, ketersediaan iklan tergolong minim, hanya terdapat sebuah iklan berbentuk banner pada bagian atas website, sama sekali tidak mengganggu.

Androidgamesroom.com memiliki 4 menu navigasi pada bagian atas, terdapat menu Homepage, Stand-alone Games, Online Games dan Mobile. Menu Homepage tentu saja menu yang akan mengarahkan kita kepada halaman utama website ini, sedangkan menu stand-alone games masih berisi 14 submenu kategori games yang hendak dipilih, mulai dari Role Play game, Strategy, sampai Sport Games tersedia untuk diunduh. Menu berikutnya adalah Online Games, sudah dapat ditebak menu yang akan mengantarkan Anda ke dalam sebuah halaman yang berisi game online yang siap dipasang pada perangkat Android Anda. Terakhir adalah menu Mobile, menu ini akan merekomendasikan game yang pas bagi jenis ponsel Anda. Ketika membuka link Mobile maka Anda akan diarahkan ke halaman yang berisi brand ponsel Anda, sesuaikan dengan ponsel Anda maka website akan memeberikan game yang sesuai dengan ponsel Anda berdasarkan resolusi layar dan versi Android, sebuah fitur interaktif yang cukup menarik.

Satu lagi hal menarik yang terdapat pada website androidgamesroom.com adalah kemampuan mengunduh yang diberikan kepada pengguna tanpa harus registrasi terlebih dahulu. Jadi kita bebas memilih game mana yang kita suka dan kemudian mengunduhnya, sangat mudah sekali. Nantinya, format game yang telah diunduh berekstensi .apk, Anda kemudian diwajibkan memindahkannya ke ponsel Android Anda lalu membuka file tersebut dan kemudian akan telihat proses instalasi di ponsel Anda.

Kehadiran website penyedia kumpulan game gratis untuk Android seperti ini tentunya akan memudahkan pengguna Android untuk mengunduh aplikasi-aplikasi yang tersedia selain yang ada di Google Play. Anda pun tidak perlu bosan memainkan game yang itu-itu saja, karena akan banyak pilihan game yang bisa segera Anda unduh, install dan mainkan. [IQ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel