Tips Hemat Merancang Liburan Saat Libur Sekolah

21 Jun 2018 14:23 1435 Hits 0 Comments
Meski telah melakukan penghematan, ternyata biaya untuk liburan anak itu tidak kecil.

Setelah momen Lebaran yang menyedot sebagian besar keuangan keluarga untuk pemenuhan kebutuhan Idul Fitri, keuangan untuk liburan anak juga perlu dirancang jauh hari sehingga tidak makin menguras keuangan keluarga.

Seperti diketahui, hari pertama masuk sekolah tahun ajaran 2018/2019 untuk SD, SMP dan SMA dimulai pada Senin, 16 Juli 2018. Ini artinya mulai hari ini hingga 15 Juli 2018 adalah masa liburan bagi kebanyakan anak-anak sekolah. Dengan kata lain, waktu libur sekolah anak masih panjang.

Libur panjang bagi anak-anak sekolah tentu akan membosankan kalau hanya di rumah saja. Biasanya, anak-anak inginnya pergi ke tempat-tempat wisata.

Pergi liburan ke tempat-tempat wisata tentu butuh biaya dan kalau tidak dirancang dengan seksama, bisa-bisa dana yang disiapkan tidak mencukupi sehingga menguras uang tabungan.  Berikut ini 5 tips merancang liburan anak yang efektif:

1. Transportasi
Salah satu sarana yang dibutuhkan untuk mencapai destinasi adalah transportasi. Pada langkah pertama, penghematan pengeluaran bisa diterapkan pada biaya transportasi. Membeli tiket jauh-jauh hari biasanya lebih irit ketimbang yang sifatnya dadakan. Selain itu, memanfaatkan promosi agen bisa menjadi salah satu cara melakukan penghematan.

2. Akomodasi
Setelah transportasi, saatnya untuk menghitung biaya akomodasi yang sesuai dengan budget. Hal yang perlu diperhatikan yaitu faktor yang membuat harga sebuah penginapan itu mahal, seperti jaraknya yang dekat dengan pusat kota atau destinasi wisata hingga fasilitas yang lengkap dan mewah. Untuk yang satu ini carilah akomodasi yang benar-benar sesuai dengan budget dan rajin-rajinlah update dan bandingkan penginapan atau hotel di sekitarnya untuk mendapatkan harga yang terbaik.

3. Konsumsi
Penghematan yang paling gampang dilakukan adalah biaya konsumsi karena konsumsi itu berkaitan dengan gaya hidup. Seperti kita tahu, gaya hidup bisa ditekan meski tidak mudah, misalkan soal pilihan makanan yang sangat beragam. Pilihan yang hemat tentu akan memangkas budget. Kendati demikian, terlalu fokus pada penghematan budget konsumsi sehingga melewatkan makanan khas daeran tersebut juga sangat disayangkan.

4. Biaya wahana khusus
Saat liburan dan mengunjungi destinasi-destinasi tertentu tak jarang di dalamnya ada banyak wahana yang harus dibayar terpisah. Karena itu, tak ada salahnya membeli tiket atau karcis jauh-jauh hari yang biasanya bisa lebih murah. Apalagi, banyak tiket kini telah dijual secara online dengan promo dan harga khusus.

5. Belanja dan oleh-oleh
Liburan dan belanja adalah dua hal yang tak bisa dipisahkan. Oleh sebab itu,  berbelanja dan beli lah oleh-oleh sesuai dengan budget yang telah dianggarkan. Biar menghemat, tak ada salahnya memanfaatkan potongan harga atau promo dengan kartu kredit tertentu. Sementara itu, untuk oleh-oleh bisa dibeli sesuatu yang unik dan mengesan, tetapi dengan harga yang terjangkau. Untuk penghematan, akan bijak jika budget belanja dan oleh-oleh ditentukan sebelum berangkat ke lokasi wisata.

Wah... meski telah melakukan penghematan, ternyata biaya untuk liburan anak itu tidak sedikit. Ada banyak keinginan yang harus dipenuhi sehingga perlu persiapan, terutama nominal dananya. Oleh sebab itu, menyiapkan dana liburan jauh hari untuk liburan bersama anak itu adalah langkah yang tepat.

Nah, untuk penyiapkan dana liburan, tak ada salahnya memanfaatkan aplikasi modern bernama IPOTPAY. Aplikasi ini menawarkan cara nabung baru dimana uang yang dideposit ditempatkan secara otomatis di reksadana pasar uang terbaik sehingga bisa memberikan imbal hasil (return) up to 10% per tahun alias jauh di atas bunga tabungan dan deposito. Dengan cara ini biaya liburan anak saat libur sekolah seperti saat ini akan tercukupi dengan mudah.

Tags

About The Author

Johanes Sutanto 40
Ordinary

Johanes Sutanto

Pembelajar dalam menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel