Ingin cepat kaya ? Berikut resep ampuh agar cepat kaya raya !

16 Jul 2017 19:13 2879 Hits 1 Comments
Meraih kesuksesan bukan hal yang mudah. Dengan mengikuti tips berikut, anda dijamin akan cepat kaya !

Banyak orang ingin cepat kaya tetapi tidak tahu caranya. Mereka berpikir hanya dengan bekerja dan bekerja saja akan kaya. Tetapi, seringkali yang didapat hanyalah ketidakseimbangan hidup dan kelelahan yang tiada habisnya. Apa yang salah?

 

Alberto Saragoza dalam bukunya Resep Cepat Kaya mengupas dengan baik tentang hal ini. Dia membeberkan 30 resep untuk cepat kaya, seperti di bawah ini:

 

1. Pikirkan, rencanakan, lakukan, lalu sempurnakan.

Kekayaan akan didapatkan setelah engkau menemukan kejelasan, fokus, dan visi. Kau tidak dapat menghasilkan apapun jika terus membual. Sebelum memulai semuanya, milikilah pandangan yang jelas dalam hidup. Yaitu suatu visi. Kau harus mengetahui siapa dirimu sebenarnya dan apa tujuan hidupmu. Itu akan menuntun perjalananmu. Visi akan cita-citamu adalah asetmu yang paling berharga. Jujurlah pada diri sendiri! Jangan hanya mengikuti apa yang dilakukan orang lain! Setelah itu, putuskan engkau ingin jadi apa lalu lakukanlah pekerjaanmu dengan lebih baik!

 

2. Pilih level yang hendak kau mainkan.

Kesuksesan bersumber dari waktu, bakat, minat, dan potensi dari orang-orang yang ada di sekitar. Oleh karena itu, kamu membutuhkan kemampuan komunikasi yang baik. Ada 4 tingkat komunikasi yang harus dipilih:

Tingkat satu: sekadar bercakap-cakap, ngobrol kosong tanpa isi.

Tingkat dua: menjalin hubungan.

Tingkat tiga: memotivasi serta menciptakan hubungan dan momentum.

Tingkat empat: menginspirasi. Tingkat ini membutuhkan kejelasan visi.

 

3. Apa yang kau lihat itulah yang kau dapat.

Hidup itu kaya ataupun susah, apa yang kau lihat itulah yang kau dapat. Milikilah pola pikir yang lebih baik dan ajukanlah pertanyaan yang lebih baik. Gunakan pula kata-kata yang lebih baik, yang dapat mempercerah kejelasanmu!

Jika engkau belajar untuk melihat dengan lebih baik, maka engkau akan mendapatkan yang lebih baik.

 

4. Bertanyalah, maka engkau akan mendapatkan jawabannya.

Bertanyalah saat kau benar-benar tidak tahu! Bertanyalah kepada seorang pekerja keras yang penuh inspirasi dan memiliki hasrat dalam hal semacam itu. Ajukan pertanyaan yang lebih baik. Tanyakan asumsi-asumsimu!

 

5. Pembelajaran adalah suatu permainan.

 

6. Tingkatkan investasi waktumu, jangan membuang-buangnya.

Ketika kamu memilih untuk menjadi lebih baik di bidang pekerjaanmu, maka minimalkan waktu yang terbuang dan maksimalkan waktu yang diinvestasikan. Investasikan waktumu untuk memilih orang-orang yang tepat, kesempatan yang tepat, produk dan layanan yang tepat, belajar cara memilih investasi yang lebih baik, hal-hal yang menunjang kesehatanmu, perbaikan religiusitasmu, kehidupan pribadi dan sosialmu, dan sebagainya. Investasikan waktumu dalam sebuah jaringan yang melibatkan kerja keras dan inspirasi, serta untuk suatu pembelajaran yang secara langsung akan mendukung hasrat serta visimu.

 

7. Tingkatkan investasi uangmu, jangan membuang-buangnya.

 

8. Sumurmu berada dalam kata-katamu.

Kesuksesan bermula dari pikiranmu. Setiap kata menuju kesuksesan yang kau katakan atau pikirkan mengalir ke dalam sumur. Setiap pertanyaan bagus yang kau utarakan berasal dari dalam sumur.

 

9. Kekayaan adalah sebuah awal mula, bukan akhir cerita.

 

10. Menanam, merawat, memanen.

Rawatlah setiap hubungan dan investasi! Terus pelajari hal baru!

 

11. Hasratmu adalah kompasmu.

Orang-orang yang sukses tidak bekerja. Mereka hanya mengikuti hasrat mereka.

 

12. Sekadar tahu tanpa pernah melakukan sama artinya dengan belum paham.

Seorang nelayan yang baik bukan berpikir tentang ikan, tetapi berpikir bagai ikan. Itu membuat dia berfokus untuk menciptakan umpan yang lebih baik.

 

13. Nilai adalah sungai tempat mengalirnya kekayaan.

Investasikan waktu dengan menciptakan nilai! Tidak ada kekayaan tanpa nilai.

 

14. Terus bekerja, berkembang, dan mencari inspirasi.

Pikirkan tentang umpan yang lebih baik, rancang dan lihat bagaimana cara kerjanya, kemudian cobalah kembali!

 

15. Merencanakan kegagalan.

Rencanakan kegagalanmu agar tidak merasakan kekecewaan yang mendalam! Dalam tiap kegagalan terdapat kesempatan baru untuk membuat umpan yang lebih baik.

 

16. Temukan hutan di antara pepohonan.

 

17. Berbagai peluang menunggu di setiap momen.

 

18. Kunci dari daya ungkit adalah pada bagaimana cara memanfaatkannya.

Manfaatkan sedikit usaha untuk mendapatkan hasil yang besar. Belajarlah cara bagaimana untuk mengungkit usahamu, waktumu, dan uangmu. Lakukan semua itu dengan kerjasama dengan usaha, waktu, serta uang milik orang lain. kamu harus tahu cara memanfaatkannya. Menggunakannya dengan cara yang salah akan membuatmu kelelahan dengan usaha, waktu, dan uang yang terlalu banyak atau terlalu sedikit dari orang-orang yang salah atau yang benar.

Ketika bekerja maka kerahkanlah tenagamu sepenuhnya, sedangkan saat bersantai bersantailah sepenuhnya.

 

19. Kesuksesan yang sejati selalu mengikuti sebuah ritme.

 

20. Waktu adalah asetmu yang paling berharga.

Waktu lebih berharga daripada uang. Uang yang habis masih bisa dicari lagi, tetapi waktu yang sudah hilang tak mungkin bisa kembali.

 

21. Harmoni merupakan pondasi dari kesuksesan.

 

22. Waktu memiliki musim.

 

23. Bukan tindakan yang penting, tetapi kapan kau melakukan tindakan itu.

Pastikan kau menaburkan benih di musim semi, merawatnya di musim panas, dan memanennya di musim gugur.

 

24. Ketika kau menciptakan gaung, kesuksesanmu semakin besar.

 

25. Kau hidup dalam standarmu sendiri.

Apakah standarmu berupa satu gelas penuh atau berupa lautan yang luas? Ketika kau meningkatkan standarmu, kau tidak lagi menghabiskan waktumu. Tak lagi ingin hidup dalam kehidupan rata-rata. Tak ingin lagi memiliki pola pikir yang dangkal dan visi yang kabur. Ketika kau tak ingin lagi memiliki sikap tertentu, kau tidak memiliki pilihan selain bertindak dan mengubahnya. Kehidupan yang kamu jalani tidak ditentukan oleh kehidupan yang ingin kamu jalani di esok hari, tetapi kehidupan yang kamu jalani sekarang.

 

26. Kehidupan ‘berbintang lima’ lebih mudah daripada kehidupan ‘berbintang dua’.

Inti dari bintang lima adalah pelayanan, kualitas, dan pengelolaan. Kesemuanya itu tidak memerlukan biaya, melainkan aturan dan sistem yang lebih baik.

 

27. Lingkunganmu adalah taman bermainmu.

Setiap pilihan dan pembelajaranmu akan muncul dari lingkunganmu. Jika pembelajaranmu adalah sebuah permainan, maka lingkunganmu adalah taman bermain.

 

28. Kau adalah hasil dari pilihan-pilihanmu.

 

29. Air selalu menemukan levelnya.

Ketika levelmu meningkat, kamu akan meraih lautan.

 

30. Akhir cerita terletak pada permulaannya.

 

Buku ini adalah salah satu buku yang saya sukai. Meski isinya berupa teka-teki, tetapi poin-poin di atas adalah kuncinya. Cobalah terapkan di dalam kehidupan dan dapatkan perubahannya!

 

 

Sumber:

Zaragoza, A. 2005. Resep Cepat Kaya. Jakarta: Prestasi Pustakaraya.

 

Sumber gambar: vanaya.co.id

About The Author

Dini Nuris Nuraini 39
Ordinary

Dini Nuris Nuraini

penulis, blogger

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel