Inilah Solusi Saat Dompetmu Kosong Alias Uang Habis

14 Jun 2017 11:51 1960 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Memang menabung perlu waktu dan menahan godaan dari sifat boros yang kadang terbesit ketika anda pergi ke tempat perbelanjaan. Tapi bagi saya, itu bisa diatur dengan cara membuat daftar apa aja yang akan kita beli untuk keperluan primer. Baru sisanya kita tabung, atau menghemat pengeluaran tabungan kita.

Pernah merasakan momen ketika uang habis? Atau panik ketika dompet tidak ada uang? Cek ATM juga saldo 0? Ya mungkin anda terlalu boros selama ini dalam mengeluarkan uang. Coba ingat-ingat, dipakai apa aja uang itu? Biasanya kejadian ini terjadi di akhir bulan, betapa borosnya anda jika kejadian ini menimpa anda. Sungguh ironi bila jiwa menabung tidak ada di dalam diri kita. Kita akan menjadi orang yang konsumtif dan menjadi pemboros sampai kapanpun. Ini akan berakibat fatal ketika anda sangat membutuhkan uang untuk keperluan mendadak, seperti jatuh sakit, kecelakaan, saudara ingin meminjam uang, dan lain-lain. Juga sangat rugi ketika anda sudah memasuki usia tua.

Untuk mengantisipasi akan hal seperti ini, saya sangat menganjurkan untuk hidup lebih proporsional dalam mengatur keuangan. Artinya kita harus bisa memisahkan uang mana yang untuk kebutuhan primer dan sekunder agar sisanya bisa kita tabung. Dengan seperti ini, maka sifat konsumtif akan berkurang dan lama-lama akan hilang karena terbiasa mengatur pengeluaran uang. Gunakan uang anda hanya seperlunya aja, dengan membeli kebutuhan yang penting untuk keseharian anda, seperti kebutuhan pangan, pulsa, listrik. Setelah itu, sisanya kita tabung baik itu di bank maupun di celengan khusus.

Ketika menabung di bank, buat 2 kartu tabungan untuk memisahkan antara tabungan untuk keperluan sehari-hari dan tabungan hanya untuk menabung. Dengan begitu, kita bisa menggunakan kartu tabungan dengan bijak dan seperlunya. Jika ingin menabung di celengan biasa, tabunglah uang anda setiap hari. Nominalnya itu terserah anda. Tetapi yang menjadi catatan celengan itu sebisa mungkin dari bahan yang tidak mudah untuk dibuka (keramik) agar suatu saat jika kita nakal, kita tidak bisa membukanya. Tetapi dengan cara menunggu hingga penuh baru kita bisa mengambil uangnya dengan cara dipecahkan celengan itu. Maka kita akan bisa mendapat hasil yang maksimal dari tabungan itu.

Selain itu ada hal yang benar-benar harus diterapkan dalam budaya menabung yaitu sifat konsisten. Mengapa harus konsisten dalam menabung? Karena dengan konsisten anda akan terus terlatih kesabarannya ketika menabung, mengatur keuangan agar terhindar dari sifat konsumtif, dan menjadi pribadi yang baik serta bisa dipercaya orang lain. Dengan sifat konsisten, maka hasil menabung anda akan sangat terlihat kemajuannya setahap demi setahap. 

Memang menabung perlu waktu dan menahan godaan dari sifat boros yang kadang terbesit ketika anda pergi ke tempat perbelanjaan. Tapi bagi saya, itu bisa diatur dengan cara membuat daftar apa aja yang akan kita beli untuk keperluan primer. Baru sisanya kita tabung, atau menghemat pengeluaran tabungan kita.

Semoga bermanfaat opini dari saya. Share sebanyak-banyaknya agar keluarga, teman, atau siapapun bisa menabung dengan baik.

 

Tags

About The Author

Muhammad Jaisyurrahman Yunus 22
Novice

Muhammad Jaisyurrahman Yunus

Designer
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel